BeritaKabar Daerah

Tegas dan Menginspirasi! Halalbihalal Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Tegal Usung Tema Sekolah Unggul dan Mandiri

PWMJATENG.COM, Tegal – Suasana hangat dan penuh semangat menyelimuti acara Halalbihalal Idulfitri 1446 H dan pembinaan keluarga besar Majelis Dikdasmen PNF PDM Kota Tegal bersama Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) Pendidikan Kota Tegal. Acara ini digelar pada Sabtu (19/4) di Gedung Panti Asuhan Putri Aisyiyah Kota Tegal, dengan tema “Membangun Sinergi, Harmoni, Profesionalisme Menuju Majelis Dikdasmen PNF yang Kuat, Sekolah Unggul Mandiri”.

Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat tali silaturahmi dan menyelaraskan visi antar lembaga pendidikan Muhammadiyah di Kota Tegal. Acara dibuka dengan pengajian akbar oleh Irfan Farid dan dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan bagi para insan pendidikan Muhammadiyah yang berprestasi.

Ketua Majelis Dikdasmen PNF PDM Kota Tegal, Purnomo Hadi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas dedikasi para guru Muhammadiyah. Ia menegaskan pentingnya semangat kolektif dalam membangun kualitas AUM Pendidikan Muhammadiyah.

“Kita harus punya rasa malu jika tidak turut bersemangat dalam membangun institusi pendidikan kita. Sekolah unggul dan mandiri hanya bisa dicapai melalui kolaborasi dan kerja keras,” tegas Purnomo.

Ia juga mengungkapkan rumus PKU – Prestasi, Karakter, dan Unggul – sebagai kunci menuju kemandirian sekolah. Ia mencontohkan SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal yang telah menunjukkan kemandiriannya. Sementara itu, SMP Muhammadiyah 1 dan SD Muhammadiyah 1 disebut sebagai sekolah penggerak.

“Jadilah guru dan karyawan Muhammadiyah sejati, bukan sekadar bekerja di Muhammadiyah,” ujarnya mengingatkan.

Baca juga, Islam dan Eco-Living: Kewajiban Muslim Menjaga Lingkungan

Sementara itu, Ghusni Darojatun selaku Sekretaris PDM Kota Tegal mewakili Ketua PDM menyampaikan pesan senada. Ia menambahkan empat prinsip utama yang harus dipegang teguh oleh setiap insan pendidikan Muhammadiyah.

“Pertama, fokus pada diri sendiri. Kedua, fokus pada perubahan yang bisa dilakukan. Ketiga, jangan mencoba mengubah yang tak bisa diubah. Keempat, keunggulan akan datang jika semua dilandasi dengan ridha Allah,” tuturnya.

Puncak acara ditandai dengan pemberian penghargaan bagi kepala sekolah terbaik hasil dari Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS). Berikut adalah daftar penerima penghargaan:

  1. Tingkat SD – Neneng Martiana K (SD Muhammadiyah 2 Tegal)
  2. Tingkat SMP – Cuci Mugiana (SMP Muhammadiyah 3 Tegal)
  3. Tingkat SMA/K – Tongat Amirudin (SMK Muhammadiyah 2 Tegal)

Acara dihadiri oleh berbagai elemen penting, mulai dari perwakilan Dinas Pendidikan, sesepuh Muhammadiyah Kota Tegal Nurkholis, hingga jajaran pimpinan sekolah Muhammadiyah tingkat SD hingga SMK.

Kegiatan ditutup dengan pengajian yang disampaikan oleh Irfan Farid. Dalam ceramahnya, ia mengingatkan pentingnya menuntut ilmu sebagai bentuk ibadah yang mulia. Ia menyampaikan pesan Rasulullah ﷺ: “Belajarlah kalian tentang ilmu”, yang menekankan bahwa ilmu adalah jalan menuju surga dan keberkahan dunia-akhirat.

“Menuntut ilmu bukan hanya kewajiban, tapi bekal untuk menata masa depan umat,” ujarnya.

Kontributor : Muh. Farid Nur Z
Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE