Seru! Siswa ICP MIM Kauman Belajar English Speaking Boot Camp

PWMJATENG.COM, Pekalongan — Siswa kelas 2D Bilingual/International Class Program (ICP) Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Kauman mendapatkan pengalaman belajar bahasa asing yang berbeda. Melalui program English Speaking Boot Camp bertema “Adventure English Quest”, para siswa diajak menyelami dunia bahasa Inggris dengan cara yang menyenangkan, Rabu (7/1).
Bekerja sama dengan lembaga English 1 Pekalongan, kegiatan ini dirancang untuk memecah kekakuan dalam pembelajaran bahasa asing. Alih-alih hanya terpaku pada buku teks, siswa diajak aktif berkomunikasi melalui berbagai permainan edukatif dan aktivitas berbasis praktik berbicara (speaking).
Kepala MIM Kauman, Muhammad Sukron, S.Pd.I, menegaskan bahwa fokus utama kegiatan ini adalah membangun kepercayaan diri siswa. “Kami ingin anak-anak tidak hanya paham teori, tetapi berani menggunakannya dalam komunikasi sehari-hari sejak dini,” ungkapnya.

Antusiasme tinggi terlihat dari seluruh peserta kelas 2D ICP. Suasana kelas yang hidup menunjukkan bahwa metode pembelajaran komunikatif sangat efektif untuk siswa tingkat dasar. Program ini merupakan bagian dari komitmen MIM Kauman dalam menghadirkan inovasi pembelajaran global.
Muhammad Sukron berharap sinergi dengan lembaga profesional seperti English 1 Pekalongan dapat terus berlanjut. Hal ini dipandang penting sebagai bekal bagi siswa dalam menghadapi tantangan pendidikan di masa depan yang semakin kompetitif secara global.
Kontributor: LP | Humas
Editor: Al-Afasy



