Berita

RS PKU Muhammadiyah Surakarta Terjunkan Tim EMT Perkuat Penanganan Bencana di Aceh

PWMJATENG.COM, SURAKARTA – RS PKU Muhammadiyah Surakarta kembali membuktikan komitmen kemanusiaannya dengan menugaskan 6 personel Emergency Medical Team (EMT) untuk membantu penanganan bencana di Aceh Timur, Provinsi Aceh. Tim ini bertugas selama dua pekan, mulai 24 Januari hingga 7 Februari 2026.

Keenam personel yang diterjunkan terdiri dari tenaga profesional lintas bidang: 1 dokter umum, 3 perawat, 1 bidan, dan 1 tenaga farmasi. Tim dilepas secara resmi oleh Direktur RS PKU Muhammadiyah Surakarta, dr. Arief Budiman, pada Kamis (23/1) di bawah koordinasi Lembaga Resiliensi Bencana (LRB) PP Muhammadiyah dan Pusat Krisis Kementerian Kesehatan RI.

Dalam sambutannya, dr. Arief Budiman menyampaikan bahwa tugas ini adalah bentuk peneguhan niat untuk menolong sesama yang selaras dengan visi rumah sakit.

“Penugasan ini bukan sekadar tugas kemanusiaan, namun juga wujud dakwah bil hal Muhammadiyah. Kami berharap relawan bekerja dengan penuh keikhlasan, disiplin, dan tetap menjaga profesionalitas serta nama baik Persyarikatan di lokasi bencana,” tegas dr. Arief.

Prosesi pelepasan ditandai dengan penyerahan bendera RS PKU Muhammadiyah Surakarta kepada perwakilan tim, dr. Hafizha Firdaus Al Fuady. Dr. Hafizha menegaskan kesiapan timnya untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat terdampak bencana.

Penugasan ke Aceh ini menambah daftar panjang kontribusi rumah sakit dalam aksi tanggap darurat nasional. Sebelumnya, pada Desember 2025, RS PKU Surakarta juga telah mengirimkan personel medis untuk membantu penanganan bencana di Sumatera Utara melalui PWM Jawa Tengah.

Melalui sinergi ini, RS PKU Muhammadiyah Surakarta berharap dapat memperkuat jejaring kemanusiaan lintas wilayah sekaligus meneguhkan peran rumah sakit Muhammadiyah sebagai institusi yang responsif, berdaya, dan berkomitmen tinggi terhadap nilai-nilai Islam berkemajuan.

Kontributor: Betty Andriani | Humas
Editor: Al-Afasy

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE