BeritaKabar Daerah

Rihlah PCM Pedan: Lebih dari 500 Warga Muhammadiyah Serbu Pantai Cemara untuk Sholat dan Tadabbur Alam

PWMJATENG.COM, Klaten – Sebanyak 518 warga Muhammadiyah dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Pedan, Klaten, menggelar sholat Dzuhur berjamaah di Pantai Cemara, Yogyakarta, Ahad (27/10). Kegiatan ini merupakan bagian dari rihlah tadabbur alam yang bertujuan untuk memperkuat ukhuwah serta mendekatkan peserta pada kebesaran Allah SWT melalui keindahan alam.

Rihlah dimulai sejak pukul 06.51 WIB dari SMK PGRI Pedan, dengan rombongan yang terdiri dari 10 bus. Di setiap bus, para ustadz memberikan pengajian dengan materi seputar makna rihlah dalam Islam dan adab dalam bepergian. Hal ini diungkapkan oleh Suyanto, pimpinan rombongan, yang menjelaskan bahwa kegiatan ini dirancang bukan sekadar wisata, tetapi sebagai sarana memperkuat iman melalui tadabbur alam.

Rombongan mengenakan dress code kaos putih dengan bawahan hitam, serta memulai perjalanan dengan menyanyikan Hymne Sang Surya. Sebelum perjalanan dimulai, Suyanto membacakan peraturan dan adab yang harus dipatuhi selama rihlah. Pengajian dalam bus dipandu oleh para ustadz seperti Waloyo Raharjo, Muhammad Isro’, dan Marsono, yang membahas esensi rihlah dalam perspektif Islam dan menekankan pentingnya menjaga niat agar setiap kegiatan bernilai ibadah.

Setibanya di Bukit Becici pada pukul 08.25 WIB, seluruh peserta melakukan sesi foto bersama dan menikmati pemandangan alam. Kegiatan di Bukit Becici menjadi momen refleksi, memperkuat kesadaran akan kebesaran Allah SWT.

Baca juga, Menatar Ideologi IMM untuk Jawa Tengah Berkeadaban

Destinasi utama di Pantai Cemara dimulai pada pukul 11.47 WIB, di mana peserta melaksanakan sholat Jama’ qoshor Dzuhur-Ashar berjamaah, dipimpin oleh Jazuli Fadil sebagai imam. Seusai sholat, Ustadz Jazuli menyampaikan kultum singkat yang menekankan pentingnya niat dalam setiap kegiatan. “Kita datang ke pantai ini bukan sekadar bersenang-senang, tapi untuk tadabbur dan menguatkan iman. Pastikan niat kita adalah untuk ibadah,” ujar Ustadz Jazuli, memberikan pesan kepada seluruh jamaah.

Acara di Pantai Cemara dilanjutkan dengan permainan outbound yang penuh keceriaan. Kegiatan ini juga menjadi momen kebersamaan, mempererat ikatan persaudaraan di antara sesama warga Muhammadiyah Pedan.

Destinasi terakhir adalah Masjid Jogokariyan, di mana peserta mengisi perjalanan dengan melantunkan dzikir petang. Rombongan tiba di masjid tersebut tepat waktu untuk melaksanakan sholat Jama’ qoshor Maghrib-Isya berjamaah pada pukul 17.51 hingga 18.07 WIB. Setelah sholat, kegiatan ini ditutup dengan rasa syukur atas kesempatan tadabbur alam yang telah mempererat kebersamaan.

Rihlah ini diharapkan mampu memperkuat keimanan warga Muhammadiyah Pedan dan meningkatkan kecintaan terhadap alam sebagai tanda kebesaran Allah SWT. Para peserta tiba kembali di SMK PGRI Pedan pada pukul 20.35 WIB dengan perasaan syukur dan kebersamaan yang semakin erat.

Kontributor : Muhammad Farhan Al Yuflih
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE