PWMJATENG.COM, Jepara – Di tengah semaraknya bulan Ramadan, SD Muhammadiyah Jepara menggelar Pesantren Ramadan pada tanggal 22 Ramadhan 1446 H / 1-2 April 2024 dengan tema “Menjadi Generasi Pemimpin Masa Depan”. Kegiatan ini menjadi momen penting bagi siswa-siswi dalam mendalami dan menjalankan ajaran Islam secara lebih mendalam.
Kepala SD Muhammadiyah Jepara, Yazid Ahmad, menekankan pentingnya bulan Ramadan sebagai waktu untuk memperkuat karakter siswa dalam aspek keagamaan dan sosial. Menurutnya, tujuan utama dari puasa Ramadan adalah membentuk karakter taqwa, kepedulian sosial, tanggung jawab, serta selalu mencari ridha Allah SWT.
Yazid Ahmad juga mengkritisi kondisi kepemimpinan saat ini yang terkadang dinilai kurang memperhatikan karakter pemimpin yang ideal. Hal ini mendorong kesadaran akan pentingnya mendidik generasi sejak dini agar memiliki karakter pemimpin yang berkualitas.
Baca juga, Lokasi, Khatib, dan Imam Salat Idulfitri Jawa Tengah Tahun 2024
Guru Kelas 4 SD Muhammadiyah Jepara, Nanda Amalia Noor, juga menyoroti pentingnya pesantren Ramadan sebagai ajang untuk membentuk karakter anak-anak secara islami. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya mengasah kemampuan beragama tetapi juga membantu siswa-siswi menjadi pribadi yang percaya diri melalui berbagai lomba dan aktivitas keislaman.
Diharapkan kegiatan Pesantren Ramadan ini dapat terus ditingkatkan setiap tahunnya agar memberikan manfaat yang lebih besar bagi siswa-siswi SD Muhammadiyah Jepara dalam menjalani kehidupan mereka sehari-hari.
Kontributor : Dian Novitasari
Editor : M Taufiq Ulinuha