MPI Menjadi Majelis Yang Paling Produktif di Tengah Pandemi
PWMJATENG.COM, BANYUMAS – Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Banyumas menggelar acara Konsolidasi dan Koordinasi Program Kerja secara virtual, Jum’at (13/8) malam.
Acara dihadiri langsung oleh ketua MPI PDM Banyumas Ali Rokhman, dan diikuti oleh beberapa anggotanya. Diantaranya, Fibrika Ramadhan, Aditya Pratama Nugraha, Tegar Roli, Tansah, Hanan Wiyoko, Mukhlis Prasetyo Aji, Tobirin, Deni Firman S, Agus Suyono, Tjaraka Karsadi, dan Tito Pinandita.
Dalam acara tersebut Ketua MPI PDM Banyumas Ali Rokhman mengatakan, dengan adanya pandemi ini, berharap MPI PDM Banyumas menjadi Majelis yang paling produktif ditengah pandemi Covid-19 .
“Mudah-mudahan MPI menjadi majelis yang paling produktif ditengah pandemi,” jelasnya.
Dijelaskan, MPI PDM Banyumas telah memiliki banyak program, selain akan menghidupkan Radio Komunitas, MPI PDM Banyumas bakal mengadakan Podcast, dan pelatihan editor.
“Dalam waktu dekat ini, Kami akan mengadakan pelatihan literasi digital yang diikuti oleh Kepala Sekolah Muhammadiyah se Kabupaten Banyumas,” jelasnya.
Sebelumnya Pimpinan Daerah Muhammadiyah Banyumas yang membidangi MPI Thohar mengatakan, PDM akan mensupport sepenuhnya untuk menghidupkan program yang telah direncanakan oleh MPI.
Untuk diketahui, selama pandemi Covid-19, MPI PDM Banyumas telah mempelopori kajian-kajian rutin yang dilakukan secara virtual dengan menghadirkan ustadz di lingkungan PDM Banyumas.(tgr)