BeritaPWM Jateng

Kagum! Ketua DPD Gerindra Puji Kesuksesan Muhammadiyah Jateng Kelola Pendidikan dan Ekonomi

PWMJATENG.COM, Semarang – Bertempat di Ruang Rapat Kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah, Ketua PWM Jawa Tengah, Tafsir, beserta jajaran PWM Jawa Tengah dan UPP, menerima Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jawa Tengah, Sudaryono, Jumat (7/6).

Dalam pertemuan tersebut, Sudaryono memberikan apresiasi tinggi kepada Muhammadiyah sebagai contoh organisasi kemasyarakatan yang patut ditiru.

“Muhammadiyah adalah organisasi dengan role model yang ditiru banyak pihak, termasuk Gerindra,” ujar Sudaryono. Ia menyoroti keberhasilan Muhammadiyah, terutama di Jawa Tengah, dalam mengelola lembaga pendidikan, kesehatan, dan ekonomi.

“Kami percaya bahwa yang akan menguasai ekonomi ke depan bukan mereka yang punya tambang, melainkan yang mempunyai komunitas yang solid seperti Muhammadiyah ini,” tambahnya.

Sudaryono, yang berasal dari Grobogan, Jawa Tengah, mengungkapkan bahwa dirinya sudah mengenal Muhammadiyah sejak masa pendidikan di Sekolah Taruna Nusantara di Magelang. “Jadi, sebenarnya ada irisan (saya) dengan Muhammadiyah sejak lama,” katanya. Ia juga mengaku kagum dan terinspirasi dengan apa yang telah dilakukan Muhammadiyah di berbagai daerah.

Baca juga, Zikir Bakda Salat Sesuai Tuntunan Tarjih Muhammadiyah

Ketua PWM Jawa Tengah, Tafsir, menjelaskan berbagai pencapaian organisasi tersebut. “Di Jawa Tengah, Muhammadiyah mengelola sekitar 1.500 sekolah di luar taman kanak-kanak dan PAUD,” ungkap Tafsir. Dari jumlah tersebut, terdapat 27 perguruan tinggi, 12 di antaranya adalah universitas yang dikelola oleh Muhammadiyah. Selain itu, terdapat 52 rumah sakit yang sudah dikelola dan akan bertambah tiga rumah sakit sehingga total menjadi 55 RS.

“Muhammadiyah Jawa Tengah juga telah mengelola bank sendiri, yaitu Bank Perkreditan Rakyat dengan aset saat ini sekitar Rp. 380 miliar,” lanjut Tafsir. Dari sisi jumlah anggota, sekitar 40 persen dari warga Muhammadiyah di Indonesia ada di Provinsi Jawa Tengah.

Tafsir pun mengusulkan beberapa hal kepada Sudaryono, salah satunya adalah pembangunan pabrik rendang untuk menunjang program Muhammadiyah Jateng yang mengelola daging kurban dalam bentuk rendang kalengan. “Ini biasanya untuk membantu korban bencana. Sayangnya, saat ini dibuat di Bali karena di Jawa Tengah tidak ada,” kata Tafsir. Ia berharap pembangunan pabrik tersebut tidak hanya meningkatkan ekonomi daerah, tetapi juga menambah lapangan kerja di provinsi tersebut.

Dengan berbagai pencapaian dan komitmen Muhammadiyah dalam memajukan pendidikan, kesehatan, dan ekonomi, diharapkan dapat terus menginspirasi banyak pihak dalam membangun bangsa yang lebih baik.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE