BeritaKabar Daerah

Hizbul Wathan Banjarnegara Sukseskan Salat Iduladha di Alun-Alun: Lihat Aksi Mereka!

PWMJATENG.COM, Banjarnegara – Sebanyak 10 personel Dewan Sugli Daerah (DSD) Hizbul Wathan Banjarnegara turut ambil bagian dalam kelancaran pelaksanaan Salat Iduladha di Alun-Alun Banjarnegara, Senin (17/6).

Sejak pukul 05.30, para personel DSD telah hadir di alun-alun dengan atribut lengkap. Tugas mereka beragam, mulai dari mengangkat kotak amal dan kaleng infak dari Kantor PDM Banjarnegara hingga menempatkannya di lokasi yang telah ditentukan. Selain itu, mereka juga membagikan buku berisi materi khutbah yang akan dibacakan oleh khatib.

Personel DSD juga berperan dalam mengatur saf jamaah agar tertata rapi. Saat pelaksanaan salat dan khutbah, mereka tetap siaga. Setelah khutbah selesai, mereka mengumpulkan kaleng infak dan mendatangi jamaah yang hadir.

Setelah itu, personel DSD membantu mengumpulkan kaleng infak ke takmir Masjid Agung Banjarnegara dan membantu jamaah merapikan tempat salat. Tidak berhenti sampai di situ, setelah jamaah pulang, seluruh personel DSD mulai membersihkan lingkungan alun-alun hingga bersih, lalu mengembalikan karpet serta peralatan lainnya ke Masjid An Nur Banjarnegara. Pada pukul 10.00 WIB, DSD Banjarnegara telah menyelesaikan tugas mereka secara paripurna.

Salsabila, personel DSD asal SMK Muhammadiyah Banjarnegara, merasa sangat senang bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. “Alhamdulillah, aku sangat senang dan bahagia karena bisa terlibat langsung dalam kegiatan dan membantu umat,” ujarnya dengan antusias. Dia juga berharap DSD bisa terus berpartisipasi dalam banyak kegiatan di masa mendatang.

Baca juga, Ibadah Haji dan Persamaan Nilai Kemanusiaan

Eny, selaku Pembina DSD HW Banjarnegara, merasa puas dengan kelancaran acara ini. “Alhamdulillah, acara berjalan lancar. Semoga ini akan menambah pengalaman mereka karena bertemu banyak orang, dan juga meningkatkan jiwa sosial untuk membantu sesama dan bermanfaat bagi umat,” tegasnya.

Menariknya, dalam kegiatan tersebut juga hadir personel PRAMUKA yang ikut membantu kelancaran jalannya ibadah Salat Id. Kolaborasi antara DSD dan anggota Pramuka Kwarcab Banjarnegara ini semakin memperkuat sinergi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Dengan semangat gotong-royong dan kepedulian sosial yang tinggi, para personel DSD Hizbul Wathan Banjarnegara menunjukkan dedikasi mereka dalam melayani umat. Kegiatan ini bukan hanya sekadar pelaksanaan tugas, tetapi juga sebuah pembelajaran dan pengalaman berharga yang memperkuat ikatan sosial dan kebersamaan di antara mereka.

Melalui aksi nyata seperti ini, DSD Hizbul Wathan Banjarnegara membuktikan bahwa mereka siap menjadi garda terdepan dalam membantu masyarakat, terutama dalam momen penting seperti pelaksanaan Salat Iduladha. Dengan harapan dan doa, semoga ke depan, lebih banyak lagi kegiatan yang melibatkan DSD dan memperkuat solidaritas antar anggota serta masyarakat luas.

Kontributor : Dhimas Raditya L
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE