AUMBerita

LPPIK UMS Bahas Masa Depan Pendidikan dalam Seminar Risalah Islam Berkemajuan

PWMJATENG.COM, Surakarta – Lembaga Pengembangan Pondok, Al-Islam, dan Kemuhammadiyahan (LPPIK) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar Seminar Nasional Call For Paper Risalah Islam Berkemajuan dengan tema “Membangun Masa Depan Pendidikan Berkualitas: Reaktualisasi Institusi dan Pola Kaderisasi Muhammadiyah” pada Kamis, 6 Juni 2024. Kegiatan ini berlangsung di Auditorium Mohamad Djazman UMS dan disiarkan secara langsung di akun resmi YouTube universitas.

Wakil Rektor IV UMS, Em Sutrisna, menegaskan bahwa AIK (Al-Islam Kemuhammadiyahan) menjadi pedoman berperilaku bagi sivitas akademika di kampus. “Tentu kita semua berharap kaitannya dengan kehidupan Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK) di kampus UMS. Kita sudah mencanangkan AIK itu sebagai ruh dan living value kehidupan sivitas akademika UMS. Sehingga yang terkena kewajiban AIK bukan hanya mahasiswa saja, dosen dan tendik pun juga kena kewajiban AIK,” tutur Em Sutrisna.

Selain itu, AIK menjadi syarat untuk kenaikan pangkat atau jabatan tertentu di kampus. Beberapa upaya dilakukan untuk menjadikan AIK sebagai ruh dari sivitas akademika, seperti kajian tiap pekan pada hari Selasa dengan tema Kajian Tarjih bersama Syamsul Hidayat, Kajian Qiyamul Lail setiap hari Jumat jam 3 pagi, Webinar Kemuhammadiyahan, Baitul Arqam untuk dosen, tendik, dan pimpinan, Munadhoroh, serta Kajian Tafsir Quran.

Em Sutrisna menambahkan bahwa usaha-usaha ini bertujuan untuk mewujudkan kampus yang islami, modern, dan mendunia, serta mensyiarkan nilai-nilai Islam. “UMS bukan merupakan kampus yang eksklusif karena mahasiswanya tidak homogen dari satu agama saja, melainkan ada mahasiswa yang dari agama lain. Maka kemudian AIK diambil sebagai living value bagi mahasiswa tersebut,” jelasnya.

Seminar ini menekankan bagaimana institusi pendidikan Muhammadiyah dapat lebih adaptif terhadap perkembangan zaman sambil memastikan nilai-nilai keislaman dan keunggulan akademik tetap terjaga. Selain itu, seminar ini juga mengeksplorasi pola kaderisasi Muhammadiyah untuk menghasilkan pemimpin masa depan yang berkualitas dan berintegritas.

Baca juga, Ramai Pemberian IUP kepada Ormas Keagamaan, Ini Tanggapan Ketua PWM Jawa Tengah

Seminar ini menghadirkan tiga narasumber utama. Pembicara pertama adalah Mohamad Ali, Direktur Perguruan Muhammadiyah Kottabarat sekaligus Wakil Dekan I Fakultas Agama Islam (FAI) UMS. Dia menyampaikan empat konstruksi sekolah Muhammadiyah Berkemajuan menurut Risalah Islam Berkemajuan, yaitu Menggembirakan, Berkemajuan, Gerakan Ilmu, dan Inklusif-Multikulturalisme. “Jadi sekolah berkemajuan itu harus menjadi yang mencerahkan dan menggembirakan. Jadi ketika kita mendirikan sekolah Muhammadiyah itu bukan sekedar untuk mencari uang,” tutur Ali.

Pembicara kedua adalah Maskuri, Ketua Lembaga Pengembangan Pesantren Muhammadiyah (LP2M) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah. Dia menekankan bahwa peningkatan kualitas harus menjadi fokus utama, bukan hanya jumlah. “Dengan jumlah perkembangan yang cukup menggembirakan, kita jangan berbangga dengan jumlah. Tapi bagaimana peningkatan kualitas lima tahun ke depan, dan output-nya adalah menghasilkan kader lulusan yang unggul,” kata Maskuri.

Pembicara ketiga adalah Bachtiar Dwi Kurniawan, Ketua Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani PP Muhammadiyah. Dia memaparkan cara mewujudkan tujuan Muhammadiyah yang diharapkan menjadi amal shaleh dari founding father dan kader. Untuk menguatkan kader, dilakukan dengan reformasi kaderisasi melalui ideologisasi, internasionalisasi, dan diaspora.

Seminar ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan langkah konkret dalam membangun masa depan pendidikan yang berkualitas, serta menguatkan pola kaderisasi Muhammadiyah yang berdaya saing global.

Kontributor : Maysali
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE