Bangun Sinergi, PDM dan PDA Kebumen Bersilaturahim dengan Kapolres
PWMJATENG.COM, Kebumen – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan ‘Aisyiyah Kebumen mengunjungi Markas Polres Kebumen dalam upaya membangun sinergi yang kuat untuk kesejahteraan masyarakat. Mereka disambut langsung oleh AKBP Albertus Recky Robertho, Kapolres Kebumen, dalam acara yang dihadiri oleh beberapa pejabat utama Polres, Rabu (8/5).
Dalam diskusi yang hangat, mereka mengupas berbagai isu strategis, termasuk peran penting Muhammadiyah sebagai Organisasi Masyarakat Islam (ORMAS) serta pembahasan sinergi yang lebih baik antara PDM dengan Polres dalam menjaga stabilitas masyarakat.
Baca juga, Instruksi Program RendangMu Muhammadiyah Jawa Tengah Tahun 1445 H
Selain itu, PDA juga membahas rencana Wisata Dakwah Aisyiyah se-eks Karesidenan Kedu yang akan dilaksanakan di Alun-Alun Pancasila Kebumen, diharapkan dihadiri oleh lebih dari 10.000 warga Muhammadiyah dan Aisyiyah se-eks Karesidenan Kedu.
Acara diakhiri dengan pertukaran cinderamata dan sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan akan silaturahim yang terjalin, semoga menjadi titik awal kerja sama yang erat untuk membangun harmoni dan kebersamaan di Kabupaten Kebumen.
Kontributor : Estria SN
Editor : M Taufiq Ulinuha