PWMJATENG.COM, Jepara – Pada Senin (22/4), SMK Muhammadiyah 1 Keling menggelar upacara bendera yang istimewa untuk memperingati hari kelahiran RA Kartini. Acara tersebut diwarnai dengan lomba antara guru dan siswa serta pawai keluwesan yang menarik perhatian.
Dalam upacara yang dipimpin dengan hikmat oleh Zakiyah Noor, seorang Guru Bahasa Inggris sekaligus kepala jurusan Teknik Sepeda Motor, dijelaskan betapa mulianya perjuangan RA Kartini. “Beliau begitu menginspirasi dengan segala upayanya, meskipun di masa itu wanita memiliki keterbatasan namun Kartini mampu menorehkan sejarah dengan karya-karyanya,” tutur Zakiyah Noor.
Setelah upacara bendera, panitia menyelenggarakan lomba menyajikan nasi goreng yang melibatkan siswa dan guru. Lomba ini menjadi daya tarik tersendiri karena diikuti dengan semangat kompetitif dari kedua kelompok.
Baca juga, Hukum Kawin Kontrak dalam Islam
Tidak hanya itu, acara juga menampilkan lomba keluwesan yang diikuti oleh perwakilan siswa kelas X dan XI dari berbagai jurusan. Sri Rahayuningtiyas dan Gracia Indri turut membantu sebagai tim juri dan pemandu acara untuk memastikan kelancaran acara dan kualitas penampilan para peserta.
Menariknya, acara ini merupakan gagasan bersama dari guru senior Khoiriyah dan rekannya di SMK Muhammadiyah 1 Keling. Meskipun bersifat dadakan, acara ini mendapat dukungan dari pihak kepala sekolah dan yayasan, serta diharapkan akan menjadi tradisi yang lebih baik dan berkualitas di masa yang akan datang.
Khoiriyah sendiri menyampaikan harapannya agar acara semacam ini bisa berlangsung lebih baik dan menarik pada tahun-tahun mendatang. Acara ini tidak hanya sebagai peringatan terhadap jasa-jasa RA Kartini, tetapi juga sebagai wujud semangat persatuan dan kompetisi yang sehat di antara guru dan siswa.
Kontributor : Kusnitah
Editor : M Taufiq Ulinuha