Berita

SDIT Muhammadiyah An Najah Jatinom Klaten Adakan Pawai Tarhib Ramadhan

PWMJATENG.COM, Klaten_ Senin kemarin , 20 Maret 2023, ratusan santri dan asatidz yang tergabung dalam keluarga besar SDIT Muh. An Najah Jatinom klaten , mengadakan Pawai Tarhib Ramadhan 1444H dengan berkeliling di sekitar lingkungan sekolah dan sepanjang pertokoan kota jatinom untuk mengajak warga dalam menyambut kedatangan bulan mulia, bulan Ramadhan.
Dengan mengusung tema ” Marhaban yaa Ramadhan.. Raih Keberkahan dengan Cinta dan Kepedulian” , pawai kali ini diselenggarakan dengan meriah. Dibantu pengawalan keamanan dari Polsek dan KOKAM Jatinom, santri berjalan kaki dengan membawa kreasi poster-poster dakwah sembari membagikan bunga dan jadwal imsakiyah.

Usai pawai dilanjutkan acara dongeng dan sulap ceria bersama kak Gilang Ramadhan. Bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Jatinom, santri sangat antusias menyaksikan atraksi dari kak Gilang. Tak lupa beliau menyampaikan pesan supaya bersemangat dalam menjalankan ibadah di bulan, Ramadhan. sebagai sabda mana sabda nabi
ﻗَﺪْ ﺟَﺎﺀَﻛُﻢْ ﺭَﻣَﻀَﺎﻥُ، ﺷَﻬْﺮٌ ﻣُﺒَﺎﺭَﻙٌ، ﺍﻓْﺘَﺮَﺽَ ﺍﻟﻠﻪُ ﻋَﻠَﻴْﻜُﻢْ ﺻِﻴَﺎﻣَﻪُ، ﺗُﻔْﺘَﺢُ ﻓِﻴﻪِ ﺃَﺑْﻮَﺍﺏُ ﺍﻟْﺠَﻨَّﺔِ، ﻭَﺗُﻐْﻠَﻖُ ﻓِﻴﻪِ ﺃَﺑْﻮَﺍﺏُ ﺍﻟْﺠَﺤِﻴﻢِ، ﻭَﺗُﻐَﻞُّ ﻓِﻴﻪِ ﺍﻟﺸَّﻴَﺎﻃِﻴﻦُ، ﻓِﻴﻪِ ﻟَﻴْﻠَﺔٌ ﺧَﻴْﺮٌ ﻣِﻦْ ﺃَﻟْﻒِ ﺷَﻬْﺮٍ، ﻣَﻦْ ﺣُﺮِﻡَ ﺧَﻴْﺮَﻫَﺎ ﻓَﻘَﺪْ ﺣُﺮِﻡَ

“Telah datang kepada kalian Ramadhan, bulan yang diberkahi. Allah mewajibkan atas kalian berpuasa padanya. Pintu-pintu surga dibuka padanya. Pintu-pintu Jahim (neraka) ditutup. Setan-setan dibelenggu. Di dalamnya terdapat sebuah malam yang lebih baik dibandingkan 1000 bulan. Siapa yang dihalangi dari kebaikannya, maka sungguh ia terhalangi.” (HR. Ahmad)

Acara juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize bagi yang membuat atribut-atribut yang unik.

Alhamdulillah rangkaian kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan 1444H berjalan dengan lancar dan meriah.
Selanjutnya masih ada rangkaian kegiatan sambut Ramadhan yang lain yakni surat cinta untuk ayah bunda, kotak infaq Ramadhan dan bingkisan cinta untuk tetangga. Rangkain kegiatan Tarhib Ramadhan SDIT Muh. An Najah semoga menjadi penyemangat dalam menyambut bulan mulia yang dinanti. (*)

Humas sdit Munajat

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE