Peluncuran LAZISMU sebagai Puncak Milad XII SD Muhammadiyah Program Unggulan Gedongan – Colomadu
PWMJATENG.COM, KARANGANYAR – Memasuki tahun 2017 SD Muhammadiyah Program Unggulan (SDMPU) Gedongan -Colomadu Kabupate Karanganyar mencapai usianya yang ke-12, berbagai rangkaian kegiatan dilaksanakan dalam memperinngati hari jadinya. Puncak acara Milad XII SDMPU Gedongan-Colomadu dilaksankan Ahad, (15/01) bertempat di kompleks sekolahan dengan berbagai acara dan sekaligus peluncuran Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) ranting SDMPU.
Kepala Sekolah SDMPU Gedongan-Colomadu Arum Dyah Ripdianti, mengatakan rangkaian kegiatan dalam rangka Milad XII ini dilaksanakan meriah “pada hari ini (15/01) sebagai puncak acara Milad dilaksankan acara jalan sehat, lomba antar taman kanak-kanak (TK), aprsiasi seni bagi siswa/i SDMPU dan yang utama pada hari ini kita launching LAZISMU ranting SDMPU sehingga masyarakat sekitar khususnya orang tua murid tahu di SDMPU Gedongan-Colomaadu sudah ada lembaga resmi yang mengelola zakat, infaq dan shadaqah” tandas kepala sekolah SDMPU Gedongan-Colomadu kepada redaksi.
Mulai pagi hari acar puncak Milad XII SDMPU Gedongan-Colomadu dilaksankan diawali dengan acara jalan sehat seluruh siswa/i, guru, karyawan, orang tua murid, PCM Colomadu beserta beberapa ortomnya seperti Tapak Suci, KOKAM dan warga simpatisan Muhammadiyah di Colomadu dan sekitarnya. “Tujuan dari rankaian acara Milad XII SDMPU Gedongan-Colomadu ini ini adalah menjalin silaturahmi keluaarga besar SDMPU, orang tua, guru, karyawan dan masyarakat sekitar tidak terkecuali Muhammadiyah secara kelembagaan melalui PCM Colomadu” kata Arum dalam sambutannya sebagai tuan rumah.
Hadir sekaligus memberikan saambutan ketua PCM Colomadu Arief Nashiruddin beserta beberapa pengurus. Dalam sambutannya ketua PCM Colomadu menyampaikan pentingnya sinergi antara semua pihak tentunya dalam rangaka mencapai tujuan utama pendidikan di SDMPU Gedongan Colomadu, “Prestasi anak didik di sekolah ini harus dicipatakan dan diusahakan bersama-sama baik sekolah melalui guru dan karyawan, orang tua murid dan tentunya pimpinan Muhammadiyah yang ada di Colomadu melalui Majelis Dikdasmennya” kata Arief Nashiruddin dalam sambutannya.
Acara puncak Milad XII SDMPU Gedongan-Colomadu tahun ini dilaksankan bekerjasama dengan surat kabar kenamaan di Surakarta Koran Harian Umum SOLO POS dengan acara “SDMPU membaca bersama SOLO POS” serta beberapa sponsorship lainya seperti percetakan Tiga Serangkai, delaer HONDA utama di Surakara PT. Kurnia Pratama Kasih dan beberapa peserta bazar sebagai pendukung untuk memeriahkan puncak acara sekaligus menyediakan doorprize bagi peserta jalan sehat. (MPI PDM Kra – JOe).