Berita

Menggali Potensi Anak Panti, MPS Kendal Gelar Lomba dan Buka Puasa Bersama

PWMJETENG.COM, KENDAL – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kendal melalui Majelis Pelayanan Sosial (MPS) mengadakan beberapa lomba di bidang seni Islami, yaitu tartil, adzan, dan pidato Islami.

Ketua panitia, Nico Setiawan mengatakan kegiatan lomba dimaksudkan untuk menggali potensi di bidang seni islami yang dimiliki oleh anak-anak panti asuhan yatim Muhammadiyah dan Aisyiyah dan buka puasa bersama untuk ukhuwah Islamiyah.

“Ada 3 kegiatan yang terangkum dalam acara lomba dan buka puasa bersama anak-anak PAY Muhammadiyah se Kab.Kendal, yaitu lomba di bidang seni, motivator, dan buka puasa bersama” katanya ketika ditemui di sela-sela kegiatan lomba pada Kamis (30/5) di aula lantai 3 gedung pusat dakwah Muhammadiyah Kendal.

Menurut Nico dipilihnya ke tiga jenis lomba di bidang seni Islami karena kesehariannya mereka anak-anak PAY bersentuhan langsung.

“Setiap hari mereka terbiasa membaca Al qur’an, terbiasa adzan, dan latihan pidato sehingga mudah dikembangkan” ungkapnya.

Kegiatan yang berlangsung selama satu hari penuh itu diikuti oleh 356 anak-anak panti Muhammadiyah dan Aisyiyah se Kab.Kendal yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kab.Kendal yang diwakili oleh Seksi Rehabilitasi Sosial Tuna sosial, Lily Herlina.

Dalam sambutannya Lily memberi semangat kepada seluruh anak PAY Muhammadiyah dan Aisyiyah untuk tidak berkecil hati dalam menghadapi masa depan.

“Pada prinsipnya anak-anak PAY memiliki hak yang sama dengan mereka yang di luar panti, yaitu hak untuk memperoleh pendidikan setinggi-tingginya, hak meraih masa depan yang baik, dan hak hidup dan berkembang secara wajar sesuai dengah harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi”

Beliau berharap dengan memiliki kesempatan yang sama maka dapat mengembangkan potensi yang dimiliki untuk meraih masa depan yang lebih baik.

“Saya melihat keberhasilan anak-anak panti yang hidupnya lebih mapan dibanding dengan mereka yang tidak diasuh di PAY” ujarnya sambil menyebut nama salah satu alumni PAY Muhammadiyah Soetedjo Cepiring yang pernah menduduki kepala PD BPR BKK Kab.Kendal, Ahmad Mundholin.

Sedangkan ketua PDM Kendal, KH. Muslim yang turut hadir berharap kepada anak-anak panti untuk siap menjadi penggerak Muhammadiyah di masa depan.

“Jadilah kalian penggerak dakwah Muhammadiyah, agar keberadaan persyarikatan lebih eksis” pintanya.

Ketua PDM Kendal menyadari bahwa keberadaan Muhammadiyah masa depan sangat tergantung pada generasi sekarang.

“Muhammadiyah mengingnkan generasi yang berkualitas, cerdas dan berakhlaqul karimah dalam rangka menggerakkan dunia” pungkasnya. (Fur/MPI Kendal)

 

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE