Berita

UMS Gelar Webinar Strategis bersama Times Higher Education, Perkuat Internasionalisasi PTMA

PWMJATENG.COM, SURAKARTA – Direktorat Reputasi, Kemitraan, dan Urusan Internasional (DRKUI) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar webinar bertema “Strategic Insights into THE Rankings and Internationalisation for Muhammadiyah Universities” sebagai upaya memperkuat pemahaman Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA) mengenai pemeringkatan global dan strategi internasionalisasi.

Kegiatan yang berlangsung melalui Zoom itu menghadirkan Julie Wilkens McMahon dari Times Higher Education (THE) sebagai narasumber utama. Webinar ini ditujukan bagi para pengelola pemeringkatan dan kantor urusan internasional PTMA untuk meningkatkan kapasitas institusi dalam memahami tren global serta memperluas jejaring internasional.

Direktur DRKUI UMS, Nurgiyatna, ST., M.Sc., Ph.D., dalam sambutannya menegaskan pentingnya agenda tersebut untuk mendukung peningkatan daya saing PTMA di tingkat internasional.

“Webinar THE merupakan kesempatan penting untuk memperdalam pemahaman kami tentang THE World University Rankings, Impact Rankings, serta pendekatan strategis dalam memperkuat internasionalisasi di lingkungan PTMA,” ujarnya, Kamis (27/11).

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada narasumber atas kesediaannya berbagi wawasan. “Kami berterima kasih kepada Julie dari THE atas perspektif dan panduan yang sangat berharga bagi perkembangan institusi kita,” tambahnya.

Nurgiyatna berharap webinar ini menjadi momentum bagi PTMA untuk meningkatkan kapasitas, khususnya dalam pengelolaan data, koordinasi lintas unit, dan strategi internasionalisasi yang lebih terarah. “Saya berharap setelah webinar ini, PTMA dapat memanfaatkan wawasan yang dibagikan untuk memperkuat perencanaan institusi dan pembangunan kapasitas,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas data dan koordinasi antara unit akademik dan kantor internasional untuk mendukung visibilitas global PTMA. “Semoga kegiatan ini mendorong setiap institusi untuk terus meningkatkan kualitas data, memperbaiki koordinasi, dan menjajaki peluang kolaborasi global,” tuturnya.

Webinar yang digelar pada Senin (24/11) ini diharapkan menjadi langkah awal bagi PTMA dalam memperkuat posisi pada pemeringkatan internasional sekaligus membuka ruang kolaborasi global yang sejalan dengan komitmen UMS terhadap internasionalisasi pendidikan tinggi Muhammadiyah.

Dalam pemaparannya, Julie menjelaskan metode pemeringkatan THE World University Rankings dan THE Sustainability Impact Ratings, termasuk tren yang terjadi di perguruan tinggi di Indonesia. Ia menegaskan bahwa pemeringkatan merupakan alat untuk merencanakan dan mengevaluasi kinerja perguruan tinggi, bukan tujuan akhir.

Acara ini mendapat antusiasme tinggi dari berbagai PTMA dengan kehadiran peserta dari Universitas Muhammadiyah Ponorogo, Universitas Muhammadiyah Jakarta, Universitas Muhammadiyah Tangerang, Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya, Universitas Muhammadiyah Surabaya, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, UHAMKA, UMKT, dan Universitas Muhammadiyah Kendari.

Kontributor: (Adi/Humas)
Editor: Al-Afasy

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE