Festival Santri Muhammadiyah Semarakkan Milad ke-113, LKSA PAY Wonosobo Sabet Juara Umum

PWMJATENG.COM, WONOSOBO — Dalam rangkaian Milad Muhammadiyah ke-113, Lembaga Pengembangan Pesantren Muhammadiyah (LP2M) menggelar Festival Santri Muhammadiyah dengan tema “Santri Muhammadiyah: Berkarakter Al-Islam, Kemuhammadiyahan, dan Kebangsaan.”
Kegiatan ini berlangsung di SMA Muhammadiyah Wonosobo, Sabtu (22/11/2025).
Festival yang baru pertama kali digelar pada peringatan Milad Muhammadiyah tingkat Jawa Tengah ini diikuti oleh 60 santriwan dan santriwati dari berbagai lembaga pendidikan Muhammadiyah di Wonosobo, di antaranya:
- Trend Class SMADIWA
- Boarding School SMK Muhammadiyah 1 Wonosobo
- MBS Kertek
- SMP Muhammadiyah Plus Kaliwiro
- Darul Arqom Tieng
- MBS Baitul Arqam SMP Muhammadiyah 1 Wonosobo
- LKSA PAY Muhammadiyah Wonosobo
Ketua panitia, M. Abdur Rouf, dalam sambutannya menegaskan bahwa festival ini menjadi momentum penting bagi penguatan karakter santri Muhammadiyah sekaligus bagian dari Milad Muhammadiyah ke-113 yang diselenggarakan PDM Wonosobo.
“Bergeraklah para santri, raihlah prestasi, jalinlah silaturahmi, karena dalam pergerakan terdapat berkah,” ujarnya memberi semangat kepada seluruh peserta.
Wakil Ketua PDM Wonosobo, Ust. Qasdam Dawami, juga menegaskan bahwa pondok pesantren memiliki peran sentral dalam membentuk santri yang beriman, berilmu, dan berakhlak mulia.
“Pondok pesantren adalah pendidikan berbasis masyarakat yang membina karakter. Para santri harus siap berkompetisi, baik di internal maupun di kehidupan yang lebih luas,” ungkapnya.
Ia juga berpesan agar para peserta menjunjung spiritualitas dan sportivitas selama kompetisi berlangsung.
Festival Santri Muhammadiyah menghadirkan tujuh cabang lomba, yaitu:
- Pidato Bahasa Arab
- Pidato Bahasa Indonesia
- Tahfidzul Qur’an
- Cerdas Cermat
- Paduan Suara
- Kaligrafi
- Futsal
Antusiasme peserta tampak sejak awal kegiatan. Para santri dari berbagai lembaga berusaha menampilkan kemampuan terbaik untuk meraih prestasi.
Pada akhir kompetisi, LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Wonosobo berhasil keluar sebagai Juara Umum setelah meraih total 9 piala, dengan rincian:
- Juara 1 Tahfidz Putra
- Juara 1 Tahfidz Putri
- Juara 1 Pidato Bahasa Arab Putra
- Juara 1 Pidato Bahasa Arab Putri
- Juara 1 Pidato Bahasa Indonesia
- Juara 1 Paduan Suara
- Juara 1 Kaligrafi
- Juara 2 Cerdas Cermat
- Juara 3 Kaligrafi
Kemenangan tersebut sekaligus menegaskan kualitas pembinaan santri di LKSA PAY Muhammadiyah Wonosobo, baik dalam aspek akademik, keagamaan, maupun seni.
Editor: Al-Afasy


