AUMBerita

Harukan! Rektor UNIMMA Tantang Wisudawan Jadi Pemimpin Tangguh dan Menginspirasi

PWMJATENG.COM, Magelang – Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) kembali mengukir sejarah melalui penyelenggaraan Wisuda ke-83 untuk Program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana Periode II Tahun Akademik 2024/2025. Acara sakral ini digelar pada Rabu (23/4) di Auditorium Kampus 1 UNIMMA dan diikuti oleh 260 wisudawan dari berbagai program studi.

Rektor UNIMMA, Lilik Andriyani, dalam pidato inspiratifnya menekankan bahwa dunia kerja saat ini membutuhkan sosok yang bukan hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki ketangguhan mental dan integritas spiritual.

“Jadilah pribadi yang tangguh, adaptif, dan solutif. Dunia kerja dan masyarakat tidak lagi cukup hanya mengandalkan intelektualitas. Kita butuh orang-orang yang mampu bertahan dan berkembang dengan keuletan emosional dan kekuatan spiritual,” ujarnya tegas.

Ia juga menyampaikan bahwa kondisi ekonomi global yang tidak menentu justru menjadi peluang untuk menunjukkan daya juang dan ketahanan diri. “Ketidakpastian adalah ruang untuk tumbuh. Jadikan kesulitan sebagai batu loncatan, bukan halangan. Setiap kegagalan adalah pelajaran yang membawa kita naik kelas dalam kehidupan,” tambahnya, disambut tepuk tangan meriah dari para hadirin.

Wisuda tersebut turut dihadiri oleh Mahfud Sholihin, Wakil Bendahara Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi pencapaian UNIMMA dalam bidang pendidikan dan penguatan karakter mahasiswa.

“UNIMMA, seperti Perguruan Tinggi Muhammadiyah lainnya, memiliki keunggulan dalam catur dharma: pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, serta Al-Islam dan Kemuhammadiyahan. Inilah nilai lebih yang membedakan kita,” tutur Mahfud.

Baca juga, Abduh Hisyam: Muhammad Saw. Nabi Agung dan Negarawan Ulung, Teladan Sepanjang Masa

Ia juga menyoroti pentingnya soft skill di era digital saat ini. Menurutnya, perusahaan saat ini lebih menilai kemampuan komunikasi, kolaborasi, dan kepemimpinan dibanding sekadar keahlian teknis. “Rekruter kini lebih tertarik pada individu yang mampu bekerja sama, berbicara efektif, dan memiliki jiwa kepemimpinan. Ini tantangan sekaligus peluang bagi lulusan,” jelasnya.

Dari 260 wisudawan yang dikukuhkan, nama Gilang Satria Putra Ramadhan mencuri perhatian. Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika ini berhasil meraih predikat wisudawan terbaik dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,95.

Acara wisuda diakhiri dengan pesan penuh makna dari Rektor UNIMMA kepada seluruh lulusan. Ia mengingatkan bahwa gelar sarjana bukanlah akhir, melainkan titik awal dari perjalanan hidup yang sesungguhnya.

“Jadilah pembelajar sepanjang hayat. Bangun jejaring, teruslah berkarya, dan berkontribusi nyata untuk masyarakat. Nama baik UNIMMA kini ada di pundak kalian. Bawalah dengan bangga dan tanggung jawab,” pesannya dengan nada haru.

Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE