BeritaKabar Daerah

PRNA Manggis Gelar MABARNA: Siapkan Generasi Qur’ani di Bulan Ramadan

PWMJATENG.COM, Brebes – Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah (PRNA) Manggis menggelar Pelatihan Da’i Cilik bertajuk Mari Belajar Bersama Nasyiatul Aisyiyah (MABARNA) selama bulan Ramadan. Kegiatan yang berlangsung di MI Muhammadiyah Manggis ini bertujuan membentuk generasi Qur’ani yang siap menghidupkan masjid-masjid di Dukuh Manggis.

Ketua PRNA Manggis, Dzikrina Fikrotus Salma, menjelaskan bahwa MABARNA merupakan program rutin setiap Ramadan yang ditujukan bagi anak-anak usia SD hingga SMP. Program ini diinisiasi oleh Bidang Dakwah dan Kaderisasi PRNA Manggis, bekerja sama dengan MI Muhammadiyah Manggis dan SMP Muhammadiyah 2 Sirampog, serta didukung oleh Pimpinan Ranting Aisyiyah dan Pemuda Muhammadiyah.

“Kami bersyukur atas sambutan baik MI dan SMP Muhammadiyah yang mau berkolaborasi dalam program ini. Harapannya, kegiatan ini dapat melahirkan generasi Qur’ani yang tidak hanya berani berbicara di depan umum, tetapi juga memiliki kecakapan komunikasi, sosial, dan rasa tanggung jawab,” ujar Salma.

Menurutnya, Ramadan merupakan momen tepat untuk melatih anak-anak menjadi mubaligh yang berani tampil untuk Amar Ma’ruf Nahi Munkar.

Wakil Ketua Bidang Dakwah PRNA Manggis, Wahyu Ety Yuliani, mengungkapkan bahwa kegiatan MABARNA digelar setelah salat subuh atau dalam bentuk kuliah subuh. Anak-anak berlatih menjadi master of ceremony (MC), qori, dan da’i dengan jadwal petugas yang telah disusun sebelumnya.

Baca juga, MPI PWM Jateng Gelar Pesantren Digital Ramadan, Siapkan Jurnalis Muda Andal!

“Setiap hari, dua pendamping dari total 32 pengurus PRNA Manggis ditugaskan mendampingi peserta. Agar lebih menarik, kami juga mengadakan kuis harian. Anak-anak yang berhasil menjawab pertanyaan akan mendapatkan stiker bintang. Jika sudah terkumpul, stiker tersebut dapat ditukar dengan hadiah pada pertemuan terakhir MABARNA,” jelas Ety.

Wakil Ketua Bidang Kaderisasi PRNA Manggis, Nur Hayati, menambahkan bahwa antusiasme peserta sangat tinggi. Kehadiran peserta mencapai 64 anak dari MI dan SMP. Petugas yang bertugas sebagai MC, qori, dan da’i berasal dari kelas IV-VI MI dan kelas VII-IX SMP, sedangkan anak kelas I-III berperan sebagai pendengar.

“Semoga anak-anak dapat istiqomah mengikuti kegiatan ini hingga akhir,” harapnya.

Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Manggis, Jubaedi, mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini. Ia menilai program MABARNA sebagai bentuk nyata kolaborasi sekolah dan PRNA Manggis dalam membangun karakter generasi muda.

“Alhamdulillah, sekolah dan Nasyiatul Aisyiyah telah bekerja sama dalam melatih anak-anak berbicara di depan umum, meningkatkan kecerdasan sosial melalui kuis, serta mengarahkan mereka ke aktivitas yang lebih bermanfaat di tengah gempuran gadget. Pendidikan di sekolah saja belum cukup. Orang tua yang cerdas pasti akan mengantar, mengajak, dan mendukung anak-anak mereka untuk menjadi generasi Qur’ani,” pungkas Jubaedi.

Dengan semangat Ramadan, MABARNA diharapkan menjadi wadah pembelajaran yang efektif bagi anak-anak untuk meningkatkan keterampilan dakwah serta membangun karakter Islami sejak dini.

Kontributor : Salma
Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE