Berita

Tasharuf Kurban Untuk Kemanusiaan Lazismu Daerah Karanganyar Diakhir Hari Tasyrik

PWMJATENG.COM, KARANGANYAR – Rangkaian hari raya idul adha 1440 H memasuki hari Tasyrik ketiga atau hari terakhir, namun bukan menjadi akhir dari aktivitas Lazismu Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kaupaten Karanganyar. Mewujudkan semboyan “Berbagi Untuk Negeri” melalui kegiatan Qurban Untuk Kemanusiaan, bertempat di dusun Kedung Ulo, desa Dayu, kecamatan Gondangrejo Rabu (14/08) diadakan tasyaruf hewan qurban.
“Dihari terakhir rangkaian idul adha 2019 ini kita mentasharufkan (baca : menyalurkan) satu ekor sapi dan tujuh ekor kambing kepada warga di kecamatan Gondangrejo yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Sragen ini” kata Ahmad Zaki Mustofa didampingi beberapa filantropis Lazismu Karanganyar di lokasi kegiatan.

Dari Lazismu Daerah Karanganyar pada rangkaian kegiatan Qurban tahun 2019 mengumpulkan dan mentasharufkan lima sapi dan sebelas kambing diluar yang dilakukan oleh Lazismu kantor layanan yang bisa mencapai ratusan hewan qurban. “Dari Lazismu daerah sendiri ada lima sapi dan sebelas kambing, yang ditasharufkan ke beberapa daerah termasuk di lokasi ini (baca : Dayu) dan Sumbersari di Kecamatan Ngargoyoso”.

“Dari masing-masing kantor layanan baik PCM,PRM maupun di AUM se-Kabupaten Karanganyar, biasanya setiap idul adha bisa mencapai ratusan hewan qurban dengan nilai nominal milyaran. Memang laporan baru masuk ke Lazismu Daerah pasca rangkaian Idul Adha setelah hari Tasyrik selesai” tambah Zaki.

Pantauan dilokasi terlihat masyarakat antusias menyambut kegiatan penyembelihan hewan qurban didaerahnya, terbukti sejak pagi bapak-bapak sudah siap dengan perangkat penyembembelian sementara ibu-ibu mempersiapkan memasak untuk konsumsi dan membantu memotong daging. Selesai aktivitas penyembelihan dilakukan penyerahan bingkisan daging qurban kepada masyarakat sekitar Kedung Ulo, Dayu oleh relawan Lazismu, Pemuda Muhammadiyah dan warga. (MPI PDM Kra-JOe).

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE