Berita

PW ‘Aisyiyah Jateng Gelar Rapimwil

PWMJATENG.COM, SEMARANG – Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Jawa Tengah menggelar Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) Jawa Tengah, Sabtu (31/10).

Rapimwil diselenggarakan di Aula Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) , dihadiri oleh Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Se Jateng, Ketua Majelis PWA Jateng, Ketua Ortom , serta Ketua Lembaga Zakat Infaq Shodaqoh (Lazismu) PWM Jateng.

Pimpinan Wilayah telah menetapkan bahwa prioritas Program Muktamar yaitu Keluarga Sakinah (KS) dan Qoryah Thayyibah ‘Aisyiyah (QTA), Ujar Ketua PWA Jateng Dr. Ummul Baroroh.

Program QTA merupakan sinergitas program antara ‘Aisyiyah dengan Lazismu, mengingat seluruh Badan Pembantu Pimpinan (BPP) baik majelis dan lembaga memiliki kepedulian yang sama untuk mendorong dan memberi penguatan terlaksananya QTA di kelompok / dukuh / desa yang telah ditetapkan menjadi Binaan ‘Aisyiyah cabang/daerah.

Sinergi antara Lazismu PWM Jateng dalam hal ini adalah program masyarakat mandiri  yang mirip dengan konsepnya Aisyiyah, yaitu QTA. Maka Lazismu PWM Jateng membuat Program masyarakat mandiri dengan menggandeng Aisyiyah dalam Program QTA. ” Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Lazismu Jateng Dodok Sartono. (it)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE