Berita

LPB Muhammadiyah Karanganyar Pertama yang Melaksanakan Fasilitator SPAB Di Jawa Tengah

PWMJATENG.COM, KARANGANYAR – Lembaga Penanggulangan Bencana (LPB) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Karanganyar menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Fasilitator Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB). Kegiatan selama tiga hari 7 – 9 Februari 2020 dilaksanakan di Aula Panti Asuhan Putera Muhammadiyah Karanganyar, dengan seremonial pembukaan Jum’at (07/02).

“Kegiatan diikuti oleh 55 relawan dari sekolah-sekolah Amal Usaha Muhammadiyah Karanganyar, kerja sama antara LPB dan Dikdasmen PDM Kaabupaten Karanganyar acara ini bisa terselenggara.” Kata Ngadiman ketua pelaksana kegiatan sekaligus sekretaris LPB PDM Karanganyar.

Ketua PDM Kabupaten Karanganyar Muh Samsuri memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Pelatihan Fasilitator Satuan Pendidikan Aman Bencana, yang mengambil tema kegiatan “Dengan One Muhammadiyah One Response (OMOR) Kita Ciptakan Sekolah Aman Bencana”.

“Dua hal penting yang perlu saya sampaikan dalam kegiatan pelatihan ini, pertama Kabupaten Karanganyar termasuk daerah yang rawan adanya bencana tentu sekian banyak Amal Usaha Muhammadiyah bidang pendidikan dengan segala yang ada didalamnya punya potensi resiko dan kedua, tentu kegiatan ini jangan hanya berhenti disini saja tetapi setelah dilakukan pelatihan agar peserta segera melakukan perekrutan relawan kebencanaan di sekolah masing-masing untuk bergabung dengan MDMC/ LPB Muhammadiyah sehingga anggotanya bisa menyebar ke seluruh wilayah Kabupaten Karanganyar.”

Mewakili ketua LPB PWM Jawa Tengah Fasilitator SPAB Huda Khoirunnahar menyampaikan “LPB PDM Karanganyar ini menjadi yang pertama dan satu-satunya yang telah melaksanakan kegiatan Pelatihan SPAB di Provinsi Jawa Tengah, bahkan mungkin di Indonesia. Mudah-mudahan bisa segera ditiru oleh PDM di tempat yang lain.” Kata huda dalam sambutannya.

Sementara itu Kepala Badan Pelksana BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Karanganyar Bambang Jatmiko, dalam sambutannya mengatakan jika pihaknya saat ini juga tengah merancang dan merencanakan SPAB yang akan dilaksanakan pada tahun anggaran ini. “Mudah-mudahkan kedepan dalam pelaksanaanya kami jika tidak bisa bersama sekolah negeri dapat melaksankan program tersebut bersama sekolah-sekolah Muhammadiyah, sehingga program kami dapat segera berjalan.” (MPI PDM Kra-JOe).

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE