Berita

200 Anak TK ABA Se Kabupaten Kendal Meriahkan Lomba Porseni IGABA

PWMJATENG.COM, KENDAL – Sebanyak 200 lebih anak-anak TK ABA se Kab.Kendal memeriahkan Porseni Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) pada Sabtu (21/9) di SMA Muhammadiyah 4 Kendal. Mereka adalah para delegasi setiap TK ABA di Kab. Kendal mewakili Kecamatan masing-masing yang didampingi para orang tua dan gurunya.

Ketua panitia, Nursih mengatakan, Poserni IGABA Tingkat Kabupaten kendal tahun 2019 ini diikuti 204 peserta, untuk kategori umur 3 – 6 tahun dan Guru – guru TK.

“Lomba diselenggarakan sebagai upaya menggali potensi yang ada pada anak didik agar dapat berkembang menuju peserta anak didik yang berakhlaq mulia, mandiri, cerdas, trampil, dan sehat berguna bagi masa depan bangsa dan persyarikatan” katanya.

Dikatakan pula, peserta anak-anak TK akan mengikuti beberapa jenis lomba, yaitu hafalan tartil surat pendek dalam Al qur’an, adzan, sholat berjamaah, do’a harian, dan menata gambar (pazle).

Ditambahkan lagi, Porseni sebagai ajang sillaturrahmi antar guru TK ABA se Kab. Kendal yang dilibatkan dalam lomba poco-poco.

“Para guru TK ABA juga kami libatkan dalam lomba poco-poco agar suasana cair, dan lebih meriah” ujarnya.

Sementara itu Kasi Kurikulum dan Penilaian PAUD dan Pendidikan Non Formal (PNF) Dinas Pendidikan Nasional Kab. Kendal, Widodo Dwi Purwanto mengapresiasi atas diselenggarakannya Porseni TK ABA se Kab.Kendal.

Beliau berharap Porseni IGABA mampu mengantarkan anak-anak ke depan lebih baik dan menjadi contoh  bagi teman-temannya.

“Ini sebuah pengharapan bagi anak-anak TK. Melalui lomba anak bisa percaya diri, mampu berbuat yang terbaik dan menjadi tauladan” kata Widodo.

“Ke depan kegiatan seperti ini perlu ditingkatkan dari jumlah jenis lomba maupun pesertanya, dan berharap kegiatan ini semakin maju. Apa yang di cita-citakan oleh IGABA bisa tercapai dengan mengantarkan anak-anak ke kehidupan yang lebih baik dan bisa menjadi tauladan” imbuhnya

Sedangkan Ketua Majelis Dikdasmen PDA Kendal, Esti Setyorini menyatakan, kegiatan Porseni ini merupakan tindak lanjut dari instruksi dari PP Aisyiyah.

“Kegiatan Porseni anak-anak TK ABA dapat terlaksana sebagai upaya menumbuhkembangkan anak-anak didik untuk membuat kegiatan yang baik, kreatif dan bernuansa pendidikan”

Ditambahkan, Porseni sebagai salah satu kegiatan dalam rangka Milad ke 100 TK ABA.

Sejumlah dewan juri telah dilibatkan untuk menilai setiap peserta yang tampil dalam lomba. Mereka adalah wakil ketua PDM Kendal, H. Abdullah Sachur, ketua Lembaga Bimbingan Haji dan  Umroh, H. Mustofa, wakil ketua PDNA Kendal, Dian Rahmawati, Kasi Kurikulum dan Penilaian PAUD dan Pendidikan Non Formal (PNF) Dinas Pendidikan Nasional Kab. Kendal, Widodo Dwi Purwanto, dan jajarannya.

Dari sejumlah lomba tersebut dapat diketahui hasil juara sebagai berikut : Lomba Tartil Surat Pendek juara 1 Kecamatan Patebon, juara 2 Kec. Brangsong, juara 3 Kecamatan Kaliwungu sedangkan  juara harapan 1 dipegang oleh Patean harapan 2 dan 3 masing-masing diraih oleh Kangkung dan Limbangan. Untuk Lomba Adzan juara 1 Boja juara 2 dipegang oleh Patean juara 3 disabet oleh Pegandon, sedangkan juara harapan 1, 2 dan 3, masing-masih diraih oleh Kangkung, Rowosari, dan Kendal. Untuk Lomba Sholat Berjamaah juara 1 direbut oleh Weleri, juara 2 dipegang oleh Rowosari, sedangkan juara 3 Sukorejo, sedangkan juara harapan 1, 2, dan 3 dipegang oleh Patebon, Kangkung, Kaliwungu. Lomba Doa Sehari – hari juara 1 diraih oleh Weleri, juara 2 Cepiring, dan juara 3 Kangkung, sedangkan juara harapan 1,2 dan 3 masing-masing Gemuh, Sukorejo, dan Boja. Sedangkan Lomba Pazle juara 1 Sukorejo,  juara 2 Patebon, 3 Kangkung, sedangkan juara harapan : 1 Rowosari, 2 Cepiring, 3 Kaliwungu. Lomba Poco – Poco GWR juara 1 adalah Sukorejo, juara 2 Limbangan, Juara 3 Weleri, sedangkan juara harapan 1 Kendal, 2 Ringinarum, 3 Cepiring. Mereka para juara mendapatkan piala, piagam penghargaan, dan uang pembinaan. (Farqi/MPI Kendal)

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE